Laman

Senin, 24 Mei 2010

Wilujeng tepang taun, Anaking...

ayo...potong tumpengnya!
Waktu terasa begitu sangat singkat jika kita menikmatinya. Sama halnya seperti menyaksikan pertandingan sepakbola yang atraktif disertai aksi-aksi individu yang 'mencengangkan', tidak pernah membuat penggila bola bosen dan mengalihkan perhatiannya pada hal lain.

Hal ini pula yang saya rasakan saat ini. Alhamdulillah, saya sangat menikmati waktu saya bersama istri dan buah hatiku. Saya sangat bersyukur masih diberikan waktu untuk senantiasa melihat sang buah hati tumbuh. Dua tahun sudah si jabang bayi ini menghiasi hari-hari yang penuh kebahagiaan.

Masih cukup jelas terdengar di kedua telinga ini tangisan pertama sang bayi yang telah saya warisi nama Muhammad Rasyad Arriva'i Jamil. Sekarang dia sudah berumur dua tahun. Dia sudah mulai pintar menirukan kata-kata yang terdengar dari sekitarnya, baik dari orang-orang sekitarnya langsung maupun dari televisi. Saya dan istri jadi harus semakin berhati-hati dalam berkata-kata dan hal itu kami ingatkan juga pada pengasuhnya.

Time changes so fast...
Di ulang tahun pertama, Riva - begitu kami memanggilnya - belum bisa berjalan. Dia baru bisa bejalan di usia kurang lebih 18 bulan. Tapi sekarang, dia sudah pandai lari sana lari sini yang akhirnya cukup membuat repot terutama pada saat makan. Tapi itulah anak-anak...

Terima kasih, Ya Allah...Engkau berikan kami kesempatan untuk menyaksikan amanah-Mu ini tumbuh, karena tidak sedikit orang tua yang tidak memiliki kesempatan seperti yang kami miliki sekarang. Ada yang karena alasan harus bekerja di kota/negara lain, ada pula yang tempat kerjanya tidak jauh tapi (hampir) tidak punya waktu untuk sekedar belajar (sambil bermain) dengan anaknya.

Selamat ulang tahun, Anakku...Abi dan Umi sayang Riva...

Tidak ada komentar: